Senin, 02 Mei 2016

BUAH ALPUKAT






A. Descriptive

         Alpukat adalah tumbuhan penghasil buah meja dengan nama sama. Tumbuhan ini berasal dari Meksiko dan Amerika Tengah dan kini banyak dibudidayakan di Amerika Selatan dan Amerika Tengah sebagai tanaman perkebunan monokultur dan sebagai tanaman pekarangan di daerah-daerah tropika lainnya di dunia.

         Alpukat memmiliki tekstur halus tak berserat, berwarna kuning muda hingga kuning mentega (disebut mentega hijau alami) . rasa daging alpukat gurih dan tidak manis. Jika sudah matang.

        Buahnya bertipe buni, memiliki kulit lembut tak rata berwarna hijau tua hingga ungu kecoklatan, tergantung pada varietasnya. Daging buah apokat berwarna hijau muda dekat kulit dan kuning muda dekat biji, dengan tekstur lembut.


B.  Argumentative

Banyak sekali manfaat yang bisa di ambil dari buah alpukat ini. Diantara nya seperti dibawah ini :

·         Menurunkan Tekanan Darah
Manfaat buah alpukat yang pertama adalah menurunkan tekanan darah. Alpukat konon banyak sekali kandungan zat potassium, zat yang dimana dapat menurunkan tekanan darah dalam tubuh kita, sehingga dapat meminimalisir terjadinya hipertensi.

·         Dapat Mengontrol Kadar Gula Darah
Alpukat ini juga mengandung lemak sejenis tak jenuh tunggal. Lemak inilah yang akan membantu mengatasi tingkat kadar gula dalam tubuh kita, sehingga gula darah kita dapat terkontrol.

·         Mengatasi Peradangan
Karena banyak nya nutrisi yang terkandung dalam buah alpukat. Hal ini sangat bermanfaat bagi tubuh kita dalam mencegah peradangan yang terjadi dalam tubuh kita, seperti tercegahnya dari radang tenggorokan, bahkan radang lambung.

·         Menjaga Kesehatan Kulit
Manfaat buah alpukat bukan untuk pengobatan saja, tapi juga untuk kecantikan. Selain banyaknya nutrisi dalam buah alpukat, ternyata buah alpukat ini mengandung minyak dan minyak inilah yang dapat kita gunakan untuk menjaga kesehatan kulit kita, tujuannya yaitu untuk menjadikan kulit kita lebih lembab dan bersinar. Selain itu juga dapat digunakan untuk menghilangkan jerawat.

·         Menjaga Kesehatan Rambut
Buah alpukat juga bisa digunakan untuk perawatan rambut. Minyak Alpukat ini selain untuk menyehatkan kulit kita ? Ternyata bisa juga untuk sebagai perawatan rambut kita. Sehingga rambut kita terasa lebih sehat dan fresh. Baca juga cara mengatasi rambut rontok secara alami.

·         Menurunkan Kadar Kolestrol Dalam Tubuh
Dengan mengkonsumsi buah alpukat secara teratur hali ini bisa menurunkan kadar kolestrol jahat yang berada dalam tubuh kita dan juga dapat meningkatkan kadar kolestrol baik.

·         Menjaga Kesehatan Mata
Alpukat ini terkenal dengan kandungan carotenoid insulin yang dapat melindungi dari katarak pada mata kita. Selain itu, alpukat juga kaya kandungan vitamin yang dapat menjaga kesehatan mata kita.

·         Sebagai Khasiat Untuk Kanker
Menurut beberapa ahli, setelah mereka melakukan penelitian terhadap buah ini, ternyata buah alpukat ini dapat menghambat sel kanker prostat dan juga kanker payudara.

·         Dapat Mencegah Penuaan Dini
Mengingat bahwa buah alpukat ini banyak mengandung anti oksdan yang dapat menjaga kekebalan tubuh kita, sehingga dapat memperlambat penuaan.



Minggu, 10 April 2016

Negara Dalam Darurat Narkoba


          Seperti yang telah diketahui, bila menyebutkan kata Narkoba berarti membahas masa depan generasi muda. Kenapa narkoba bisa menjadi marak dan seperti “alat pergaulan” dimasa sekarang ? . Bahkan secanggih-canggih nya sistem keamanan yang telah dibuat oleh pihak keamanan  ada saja cara untuk membobol nya . Ada yang lebih aneh nya lagi, dimasa jaman era modern tentu semua orang tau dampak bahaya narkoba dari sisi psikis maupun fisik, entah itu informasi dari mulut kemulut atau dari media massa berupa tv atau internet tapi masih saja ada orang yang mau mencicipi barang haram itu.

            Pertama mengenai narkoba sebagai alat pergaulan, mengapa narkoba bisa dikatakan demikian. Menurut pemikiran saya, karena narkoba identik dengan kehidupan malam dimana sosial disana sangat keras dan terlihat seperti “Underground” . Dikarenakan masa muda adalah waktu dimana kepribadian seseorang masih labil tentu nya  mereka ingin terlihat keren dan dewasa dimata orang sekitar nya, walaupun sebenar nya yang mereka inginkan adalah perhatian dari orang sekitar mereka . Tentunya tidak ada yang salah dengan keinginan terlihat menjadi keren, yang membuat keinginan itu salah adalah dengan memproyeksikannya dengan memakai obat-obatan terlarang.

            Dari sini sudah bisa dilihat bila peran dari orang sekitar terutama keluarga sangat penting untuk saling melindungi dari perspektif itu, sayangilah dan berilah perhatian dengan orang sekitar anda dengan begitu saja sudah membantu menjauhi image narkoba yang dibuat seakan-akan barang keren.

            Dengan sistem yang dibuat mencegah narkoba beredar dari luar ke dalam negeri maupun peredaran internal tetap saja ada celah yang membuat obat terlarang itu berkeliaran kemana-mana.  Dari sini bisa dilihat secanggih apapun sistem yang dibuat akan selalu ada cara untuk membobolnya. Untuk mengatasi nya bisa dengan membuat pelaku kejahatan itu jera, dengan membuat hukuman mati bagi barang siapa yang mengedarkan obat terlarang itu. Bukan hanya itu, dari lingkungan sosial masyarakat pun harus dibuah dengan perilaku anti obat terlarang yang ditanamkan disetiap invidu.

            Sebagai masyarakat Indonesia patutlah kita juga turut berperan aktif dalam membrantas narkoba, dengan melaporkan ke pihak berwajib bila melihat sesuatu yang mencurigakan seperti tempat persembunyian pelaku pengedar narkoba atau lahan pembuatanya. Anggap saja satu pengedar memiliki ribuan samapai ribuan obat terlarang, sementara pengedar ini mempunyai jaringan yang luas dan banyak pelaku distributor nya, dari sini bisa dibayangkan berapa jumlah obat terlarang yang siap kapan saja menghancurkan masa depan pengguna nya.

            Jika kebetulan menemui orang korban obat ada baik nya tidak menjauhi nya, melainkan melakukan pendekatan kepada nya dan memberi dukungan moral supaya tetap menjalani hidup dengan semangat. Jalani kehidupan dengan kebahagiaan bersama teman dan keluarga. Hindari bujukan untuk menggunakan obat terlarang itu dari kehidupan kalian. Akhir kata untuk semua nya BERANTAS NARKOBA, SAY NO TO DRUGS !